Sekolah Bintang Ibadurrahman

Sekolah Tahfidz Generasi Terbaik

Profil Sekolah Bintang Ibadurrahman

Sambutan Ketua Yayasan

Darul Fikri Al-Mustanir


Bismillahirohmannirrohim

Assalamualaikum Warahmatullah Wabarakatuh

Kami mengucapkan selamat datang di website Sekolah Bintang Ibadurrahman yang saya tujukan untuk seluruh unsur pimpinan, guru, karyawan, siswa dan masyarakat guna dapat mengakses seluruh informasi tentang segala profil, aktifitas/kegiatan serta fasilitas sekolah kami.

Kami selaku pimpinan sekolah mengucapkan terima kasih kepada tim pembuat website ini yang telah berusaha untuk dapat lebih memperkenalkan segala perihal yang dimiliki oleh sekolah. Dan tentunya website sekolah kami masih terdapat banyak kekurangan, oleh karena itu kepada seluruh civitas akademika dan masyarakat umum dapat memberikan saran dan kritik yang membangun demi kemajuan website ini lebih lanjut.

Saya berharap website ini dapat dijadikan sarana interaksi yang positif baik antar warga sekolah maupun masyarakat pada umumnya sehingga informasi dapat tersampaikan dengan baik. Semoga Allah SWT memberikan kekuatan bagi kita semua untuk mencerdaskan anak-anak bangsa.

Wassalamualikum wr.wb.

Nofri Indra

Penerimaan Siswa Baru

PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU

TAHUN AJARAN 2024/2025



Yuk...daftarkan Putra/i nya di Sekolah Bintang Ibadurrahman

PROGRAM & SISTEM PEMBELAJARAN

Program pembelajaran di sekolah bintang ibadurrahman terdiri dari:

  • Tahsin dan Tahfidzul qur'an
  • Tsaqofah Islam (Aqidah, fiqih ibadah, sirah nabawiyah, hayatussahabah, adab/akhlak)
  • Do'a harian Hadits-Hadits pilihan
  • Bahasa Arab
  • Bahasa. Indonesia
  • Bahasa. Inggris
  • Matematika
  • IPA
  • IPS

Proses pembelajaran secara Talaqqiyan fikriyan (pemahaman dari guru melalui fakta) agar terbentuknya ke sholehan jiwa dan kecerdasan akal.

EKSTRA KURIKULER

Ekstra kurikuler merupakan pembelajaran tambahan untuk meningkatkan keterampilan siswa, menbina nafsiyah, aqliyah dan mengasah bakat siswa seperti:

  • Berkuda
  • Memanah
  • Berenang
  • MABIT
  • Khat Alqur'an
  • Outbond
  • Fun Cooking
Output Pendidikan:
  • Memiliki hafalan Qur'an minimal 6 Juz untuk tingkat SD, dan 1 juz tingkat TK
  • Hafal Do'a-do'a harian dan hadits pilihan
  • Menguasai ilmu dasar Ulumul Qur'an
  • Menguasai bahasa arab dasar
  • Memiliki kepribadian islam
  • Menguasai ilmu-ilmu islam dasar
Pendaftaran gelombang 1 dimulai 15 November 2023

Tes wawancara: 8 Januari 2024

Pendaftaran gelombang 2: 5-29 Februari 2024

Tes wawancara: 4 Maret 2024

Untuk informasi pendaftaran Silahkan hubungi:
- 082289632963
- 081266354286
- 085363664772

Alamat: Sekolah Bintang Ibadurrahman, Gang Nurul Hidayah No 98,RT 02/03 Kelurahan Kubu Tanjung - Bukittinggi

Kegiatan Sekolah

Memanah

Memanah merupakan salah satu olah raga yang di sunnahkan nabi Muhammad ﷺ. Oleh karena itu Sekolah Bintang Ibadurrahman ...

Baca Selengkapnya

Berkuda

Selain memanah, olah raga lainnya yang menjadi sunnah nabi Muhammad ﷺ adalah berkuda. Dalam kegiatan berkuda, Sekolah Bintang ...

Baca Selengkapnya

Berenang

Melengkapi olah raga yang menjadi sunnah nabi Muhammad ﷺ, Sekolah Bintang Ibadurrahman juga menyelenggarakan kegiatan berenang ...

Baca Selengkapnya

Observasi

Salah satu program unggulan di Sekolah Bintang Ibadurrahman adalah Observasi Alam. Dimana siswa diajak untuk mengenal objek secara ...

Baca Selengkapnya

Artikel

image 1

Jangan Membesarkan Anak Tanpa Tujuan

 Islamic Parenting     Ustadz Iwan Januar     17 Maret 2020   

Mari kita buka pertemuan ini dengan menyimak firman Allah SWT. yang ‘merekam’ perkataan salah seorang wanita mulia pada zamannya, istri dari Imran, atau nenek dari Nabiyullah Isa al-Masih as:

"(Ingatlah), ketika isteri ‘Imran berkata: “Ya Tuhanku, sesungguhnya aku menazarkan kepada Engkau anak yang dalam kandunganku menjadi hamba yang saleh dan berkhidmat (di Baitul Maqdis). Karena itu terimalah (nazar) itu dari padaku. Sesungguhnya Engkaulah Yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui". (TQS. Ali Imran: 35)

Baca Selengkapnya

Copyright © 2024 Sekolah Bintang Ibadurrahman